Partai Gerindra Dukung Kiprah Pelaku Ekonomi Kreatif

TRIMEKAR – Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Sumedang memberikan peluang dan pengembangan kewirausahaan bagi para pelaku usaha di Sumedang.

Terutama, bagi kaum perempuan dengan pendirian PC Pira Kabupaten Sumedang.

“Para pengusaha punya peluang dan eksistensi dalam pengembangan kewirausahaan. Kami mengajak para pelaku usaha untuk maju,” ujar Titus Diah selaku Wakil Ketua DPRD Sumedang dari Fraksi Partai Gerindra Sumedang.

Ia mengajak para pengusaha yang maju untuk berkontribusi mengoptimalkan bagi yang belum maju.

Hal itu disampaikan pada kemeriahan acara Hari Ulang Tahun ke-12 Partai Gerindra serta penyerahaan SK PC Pira (Perempuan Indonesia Raya) Gerindra Sumedang di Halaman Kantor DPC Gerindra Kabupaten Sumedang, Sabtu 15 Februari 2020.

Dikatkan, pendirian Pira sendiri diinisiasi dirinya bersama tujuh anggota DPC Gerindra Sumedang yang saat ini duduk di legislatif.

Dikatakan, bagi yang belum bisa menduduki kursi legislatif pun tetap ada perannya, ikut berkontribusi bagi masyarakat.

“Kontribusi kami yakni bagaimana mendorong UMKM di Kabupaten Sumedang agar semakin maju,” tandas Titus Diah.

Sementara itu, Ketua DPC Pira Partai Gerindra Sumedang, Prasetiawati menyebutkan saat ini Pira sudah ada di 27 kabupaten/kota di Jawa Barat. (Aceng/Egy)***

Exit mobile version