Radio Trimekar FM – Dinas Pendidikan Kabupaten Sumedang melaunching kelulusan siswa SD se- Kabupaten Sumedang secara serentak.
Bertempat di SDN Tegalkalong Kecamatan Sumedang Utara, pada Senin 15 Juni 2020.
Dimana para perwakilan kepala sekolah menghadiri lounching kelulusan tahun ajaran 2019/2020.
Tampak hadir, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sumedang didampingi Kabid SD, Pengawas SD dan Ketua Forum K3SD Kabupaten Sumedang.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sumedang, Agus Wahidin mengatakan kegiatan tersebut tetap mengacu protokol kesehatan.
“Kami ucapkan selamat bagi semua siswa yang lulus,” ucapnya.
Sementara, Kabid SD pada Dinas Pendidikan Kabupaten Sumedang Encas Mahfudin mengapresiasi kegiatan yang juga dihadiri Kadisdik itu.
“Alhamdulillah, semua siswa dan di Sumedang strategi pembelajaran sudah dilaksanakan secara maksimal,” ucapnya.
Pelaksanaan kelulusan tidak ada kendala sejauh ini karena ada penilaian khusus.
“Kami semua selelu koordinasi dengan orang tua murid juga dengan para guru,” ujarnya. (Iwan R)***