Himasal Priangan Abdikan Diri Bina Umat, Gelar Seminar Guar Budaya

Radio Trimekar FM – Seminar Guar Budaya akan digelar Himpunan Alumni Santri Lirboyo (Himasal) wilayah Priangan.

Acaranya, menghadirkan Bupati Sumedang, pihak Keraton Sumedang Larang dan tokoh masyarakat Sumedang pada Penutupan Safari Ramadan Himasal Daerah Priangan.

Dikatakan KH. Masrur Jaenal selaku Ketua Himasal Priangan di hadapan Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir saat bersilaturahmi di Ruang Kerja Bupati Sumedang, Kantor Setda, Rabu (6/4/2022).

“Acara hasil kerja sama Himasal Priangan dengan Lesbumi PWNU Jabar ini rencananya bakal digelar di Pondok Pesantren Al-Hikamusalafiyah Tanjungkerta tanggal 25 April 2022 mendatang,” kata KH Masrur.

Dijelaskan, setiap bulan Ramadan, para alumni santri mendapatkan tugas untuk memberikan pengabdian kepada masyarakat di daerahnya masing-masing.

“Kebetulan santri Sumedang, Bandung dan Garut masih satu naungan dalam Himasal Priangan. Tiga tahun dilaksanakan bergiliran. Untuk sekarang lokasinya di Sumedang,” ujarnya.

Masrur menjelaskan, tema yang diangkat pada Seminar Guar Budaya ialah Kiprah, Perjalanan, dan Perkembangan NU di Sumedang.

“Tema ini diambil karena dilatabekalangi Sumedang memiliki basis NU yang kuat. Kami mengangkat tokoh-tokoh yang memang berpengaruh dan berperan penting dalam perkembangan NU, salah satunya Mama Syatibi,” ungkapnya.

Bupati Dony Ahmad Munir mengapresiasi Himasal Priangan yang telah mengabdikan diri dalam membina umat, membina akhlaq moral dan memperdalam agama terutama dalam mengembangkan faham Ahlus Sunnah Waljamaah.

“Terimakasih atas segala bentuk perhatian dan bantuan dari alumni Lirboyo Sumedang hadir menjadi bagian solusi serta berkontribusi  memajukan Sumedang,” kata Bupati Dony.

Bupati juga menyambut baik rencana tersebut dan akan berupaya membantu penyelenggaraan acaranya supaya memberikan kesan dan makna yang mendalam bagi warga Sumedang yang menjadi binaannya.

“Mudah mudahan berbekas dan menjadi motivasi warga untuk menitipkan putra-putrinya belajar di pesantren,” ujarnya. (Helmi)***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *