Sejuk dan Nyaman, Teras Kahuripan Tetap Jadi Idola

Objek Wisata Teras Kahuripan di Desa Kadakajaya, Kecamatan Tanjungsari Kabupaten Sumedang.

Radio Trimekar FM -Ada beberapa hal yang beda ketika datang tempat wisata Teras Kahuripan di Desa Kadaka Kecamatan Tanjungsari Sumedang.

Disana, terdapat sejumlah wahana yang diantaranya giant swing dan flaying hammock.

Hal tersebut, ternyata menjadi daya tarik bagi wisatawan untuk mencoba uji nyali.

Camat Tanjungsari, Ida F Sobandi membenarkan jika Teras Kahuripan disukai pengunjung yang didominasi anak muda.

Beralasan, karena Teras Kahuripan memiliki konsep khusus agar kaum milenial serta ank-anak kerasan disana.

“Suasananya memang ada perbedaan dengan tempat wisata yang lain. Dan, tampaknya kondisi tersebut menjadi daya tarik tersendiri,” ujar Ida, Sabtu (24/12/2022).

Ia mengatakan, sesuai pengakuan pemiliknya jika disana menonjolkan ekowisata, dan agrowisata.

“Cukup lengkap, ada fasilitas out bound, wahana permainan giant swing, flaying hammok, painball, panahan, berkuda, Kolam renang anak, pamping sepeda dan ATV mini motor cros,” ujar Ida.

Diakui dia, Teras Kahuripan memang cukup nyaman untuk liburan termasuk nyantai.

Beralasan, karena lokasinya ada di kawasan pesawahan yang juga indah.

“Pengunjung selalu mengaku nyaman dengan alasan tempatnya berkesan,” ucap Ida.

Sementara, Heny warga Ujungberung Kota Bandung kepad Trimekar FM mengatakan sengaja kesana hany untuk membuktikan kabar jika Teras Kahuripan tempatnya asik.

Ternyata, ujar dia, disana memang fakta benar-benar nyaman yang juga berah hingga enggan pulang.

“Setibanya di Teras Kahuripan, ada aura kepala terasa adem, nyaman yang juga asik,” tuturnya.

Silakan coba saja datang, kata dia, rasakan sendiri kenyamannya yang memang tak terukur.

Bahkan, disana terdapat cafe yang juga adem karena dikelilingi pegunungan. ***
.

Exit mobile version